Misteri Relief Pria Bersorban di Gua Pasir

Situs Purbakala Gua Pasir - Tulungagung, Misteri Relief Pria Bersorban di Gua Pasir
Misteri Relief Pria Bersorban di Gua Pasir - Begitu banyak pesona yang menebarkan di situs Gua Pasir ini. Mendengar nama Gua Pasir di Tulungagung, Jawa Timur, benak kita umumnya tertuju pada sosok gua yang ada di daerah berpasir, ada pasir di dalam gua atau apapun yang berkenaan dengan pasir sebagai bahan material bangunan. Namun, anggapan itu ternyata runtuh ketika berkunjung ke Gua Pasir ini.
http://lounge.kucoba.com/2012/03/misteri-relief-pria-bersorban-di-gua.html
Ternyata tak ada pasir sama sekali di gua itu. Letaknya juga tidak pada daerah yang berpasir. Justru letaknya ada di dalam hutan dengan banyak tebing berbatu besar. Gua Pasir juga tidak seperti sosok gua pada umumnya yang memiliki banyak lorong-lorong di dalamnya.

Lokasi Gua Pasir cukup dekat. Sekitar 10 km ke arah timur dari pusat kota Tulungagung, Jawa Timur.Akses jalan kesana juga cukup bagus dan lancar. Mendekati lokasi Gua Pasir, hamparan bukit Gunung Podo yang tampak gersang dengan aliran sungai di bawahnya seolah menyapa kami. Di salah satu lereng bukit itulah Gua Pasir berada. Secara administratif, Gua Pasir terletak di dusun Pasir, desa Junjung, kecamatan Sumbergempol – Tulungagung. Karena berada di lingkungan hutan alami, merasa kaget dan bingung karena hanya pemandangan hutan saja yang menyergap mata Anda ketika memasuki lokas jika tak ada papan petunjuk tentang dimana lokasi gua. Pos penjagaan sekaligus loket yang menjual tiket masuk juga tampak sepi. Tak ada petugas sama sekali.

Gua Pasir itu hanya berupa lubang ceruk besar yang dipahat pada lereng batu besar. Tak ada lorong-lorong panjang yang saling menghubungkan di dalamnya seperti gua pada umumnya. Mulut gua mengarah ke timur laut dengan ukuran panjang 430 cm, lebar 190cm dan dalam ceruk 150 cm. Yang menarik dan membuat terpana , di dalam ceruk itulah terdapat tiga bagian relief . Di bagian tengah ceruk tampak relief seorang pria yang sepertinya sosok seorang raja, bangsawan atau kesatria dengan didampingi wanita.

Situs Purbakala Gua Pasir - Tulungagung, Misteri Relief Pria Bersorban di Gua Pasir

Foto lebih lengkap dapat anda lihat di
http://www.jelajah-nesia.blogspot.com/2012/02/situs-purbakala-gua-pasir-tulungagung.html


Situs Purbakala Gua Pasir - Tulungagung
Misteri Relief Pria Bersorban di Gua Pasir



Believe or Not di Patimeh Percayalah Daftar Isi